logo-raywhite-offcanvas

17 Dec 2017

Cari Tahu Investasi Raja Properti dari Amerika Serikat?

Cari Tahu Investasi Raja Properti dari Amerika Serikat?

Thomas J. Barrack Jr tidak hanya dikenal sebagai sahabat dekat Presiden Amerika Serikat Donald Trump. Tetapi juga dikenal sebagai investor kelas kakap. Barrack Jr. mendirikan perusahaan investasi Colony Northstar pada 1991. Perusahaan ini berinvestasi pada properti alias real estate.

 

Pria berusia 70 tahun ini menjadi founder, chairman, sekaligus chief executive officer (CEO) Colony Northstar. Perusahaan ini memiliki 17 kantor di seluruh dunia dan mempunyai 500 pegawai. Colony Northstar mengelola dana investor yang mencapai 30 miliar dollar AS (Rp406 triliun). Korporasi ini menjadi perusahaan investasi properti ketiga terbesar di dunia setelah Blackstone Group dan Morgan Stanley Real Estate.

 

Pria keturunan Lebanon ini memiliki kekayaan hingga 1,1 miliar dollar AS (Rp14 triliun). Dia termasuk dalam daftar orang terkaya di Amerika Serikat dan dunia. Sebagai bos perusahaan investasi properti, pria yang memiliki empat anak ini juga berinvestasi. Investasinya tidak jauh-jauh dari property seperti yang dilansir dari rumah123.com ini.

 

Dia memiliki rumah mewah di Santa Monica, negara bagian California, Amerika Serikat. Rumah mewah ini memiliki luas 7.165 meter persegi. Dia membelinya pada 2014 dengan harga 21 juta dollar AS (Rp284 miliar). Lantas dia menjual rumah ini dengan harga 24,25 juta dollar AS (Rp328 miliar) pada 2017. Sebelumnya, rumah ini sempat ditawarkan dengan harga 46,5 juta dollar AS (Rp630 miliar).

 

Barrack Jr. juga memiliki rumah peternakan di Santa Barbara, California. Luas peternakannya mencapai 485 hektare! Hanya saja tidak diungkapkan berapa harga beli rumah peternakan ini. Dia juga memiliki properti lainnya. Dia mempunyai Neverland Ranch, sebuah rumah mewah yang pernah dimiliki oleh legenda pop mendiang Michael Jackson. Barrack Jr. membeli rumah ini pada 2008 dengan harga 22,5 juta dollar AS (Rp304 miliar).

 

Nah, kalau kamu sendiri gimana sekarang? Sudah menjadi raja properti, juragan kos-kosan, pemilik belasan apartemen, punya lima rumah, baru beli satu ruko?

 

Wah, kalau kamu berinvestasi properti, kamu ke mana aja sih? Yuk, nekat beli properti, setelah itu kamu mesti jadi juragan properti.


 

Share
Search