logo-raywhite-offcanvas

22 May 2018

Bukan Mitos Harga Hunian Naik Rp13 Miliar Hanya 10 Bulan!

Bukan Mitos Harga Hunian Naik Rp13 Miliar Hanya 10 Bulan!

Sebuah rumah bisa melambung harganya lantaran renovasi yang tepat. Kamu nggak akan menyangka kalau harganya jadi mahal banget.

Dalam tempo 10 bulan, nilai rumah ini bertambah AUD 1,3 juta (Rp13 miliar). Rumah mewah ini terjual dengan harga AUD 2,265 juta (Rp24 miliar).

Rumah ini bergaya desain Hamptons. Hamptons merupakan kawasan elit orang super kaya di Amerika Serikat. Lokasinya tidak jauh dari New York.

Seperti dilansir dari halaman rumah123.com, gaya Hamptons sendiri didefinisikan sebagai desain yang kasual, gaya hidup pantai yang rileks, namun tetap terlihat klasik dan sangat keren. Tampilannya terang dan bernuansa pantai, banyak warna terang dan natural, serta jendela besar.

Desain ini kemudian dimasukkan ke dalam sebuah hunian di Brisbane, Australia. Hasilnya memang mengagumkan.

Rumah ini mempunyai lima kamar tidur, tiga kamar mandi, dan garasi yang bisa memuat tiga mobil. Hunian ini memiliki langit-langit setinggi 3,6 meter.

Selain itu, dapur memiliki kitchen set dari marmer, island yang keren, serta peralatan dapur yang canggih. Tidak ketinggalan ada area untuk barbeque.

Fasilitas lainnya adalah kolam renang dengan air asin, taman, theatre room, dan ruang laundry. Wah, banyak juga ya.

Hunian ini memang dirancang untuk menyenangkan penghuni. Rumah ini memang digambarkan membayangkan ulang konsep hunian terbuka.

“Sudah dikonfirmasi kalau rumah ini terjual dengan harga AUD 2,265 juta (Rp24 miliar). Kami mendapatkan banyak respon. Lima tawaran masuk dan seorang pembeli beruntung mendapatkannya,” ujar Denis Najzar kepada news.com.au. Najzar merupakan agen properti yang memasarkan rumah ini.

Kamu mesti tahu nih kalau renovasi bisa mendongkrak nilai jual rumah. Jangan anggap sepele hal ini lho. Makanya sebelum kamu menjual rumah atau apartemen, coba deh lakukan renovasi kecil sehingga rumah terlihat lebih bagus.

Jika hunian terlihat lebih baik, kamu bisa menaikkan harga jual. Calon pembeli juga bakal terkesan dengan properti yang dilihatnya.

Share
Search
Tag