Kamu ingin membeli apartemen, rumah, ruko, rukan, atau rumah kos untuk investasi properti? Pastikan kalau properti yang kamu beli bakal menarik perhatian penyewa.
Saat kamu berinvestasi properti, tentunya kamu menginginkan capital gain (kenaikan harga properti) dan rental yield (uang sewa). Pastinya, kamu berharap uang sewa yang besar dan rutin.
Namun, sebelum berharap bisa memperoleh uang sewa dari penyewa, kamu harus memastikan kalau properti yang disewakan memang menarik perhatian calon konsumen. Kalau nggak menarik, mana mau mereka menyewa?
Seperti dilansir dari situs properti rumah123 dan Realestate.com.au memberikan tips investasi properti bagi kamu yaitu memilih properti yang bakal menarik perhatian penyewa. Hal ini penting banget lho.
Kamu harus memiliki properti yang bersih, ruang tidur yang lumayan luas, parkir yang mudah, lokasi yang mudah dijangkau, dan tidak bising dari keramaian jalan raya. Faktor-faktor bisa memastikan kalau properti kami menarik perhatian penyewa dan dipastikan pemasukan kamu akan mengalir.
Saat calon penyewa datang dan melihat properti kamu, mereka pasti tertarik jika properti yang ditawarkan memang bersih dan cukup luas. Apalagi kalau fasilitas lainnya juga menunjang seperti kamar mandi dan dapur yang bersih.
Belum lagi jika properti kamu memiliki akses parkir kendaraan yang gampang. Penyewa tidak bingung jika ingin memarkir mobil atau motornya.
Lokasi yang dekat ke mana-mana juga bakal memudahkan penyewa melakukan aktivitas. Bayangkan kalau dia harus bersusah payah untuk ke kantor, ke supermarket, rumah sakit, atau sekolah.
Kalau semuanya ada dan mudah, tentunya penyewa bakal langsung jatuh cinta dan ingin tinggal rumah sewaan milik kamu. Makanya kamu harus memiliki properti yang punya semua ini.
Share