logo-raywhite-offcanvas

19 Nov 2018

Punya Duit 14M di Usia 31, Mau?

Punya Duit 14M di Usia 31, Mau?

Kaya di usia muda, kenapa nggak? Sejumlah orang yang tergolong generasi milenial bisa membuktikannya setelah berinvestasi properti. Mereka punya uang banyak, lantas pensiun dari pekerjaan, dan kemudian melakukan traveling keliling dunia.

Kristy Shen dan suaminya Bryce Leung bisa mengumpulkan uang tunai hingga USD 1 juta (Rp14,5 miliar) pada usia 31 tahun. Mereka memutuskan untuk berhenti dari pekerjaan mereka sebagai insinyur komputer di Kanada. Pasangan ini pun traveling keliling dunia.

Seperti dilansir dari halaman rumah123.com, untuk mencapainya, pasangan ini memiliki kebiasaan untuk menghitung uang mereka dan menolak mental orang kebanyakan atau yang dikenal dengan FOMO (fear of missing out) alias takut ketinggalan.

Hal ini terkait dengan pembelian rumah, sesuatu yang dilakukan rekan-rekan pasangan ini pada usia 30 tahun. Pada usia ini, orang seperti harus membeli rumah.

“Orang-orang hanya membuat keputusan, bukan karena investasi yang bagus, tetapi mereka emosional sehingga berkata, “Oh, tidak! Saya bakal ketinggalan. Orang-orang sudah mencari dan membeli rumah, sedangkan saya belum,” ujar Kristy Shen seperti dikutip dari Business Insider.

Kristy menyatakan kalau bekerja di bidang rekayasa teknik mengajarkan dia fokus pada perhitungan matematika dibandingkan dengan emosi saat mengatur keuangan.

“Memisahkan dari FOMO yang didasarkan pada perasaan dibandingkan fakta. Mulai naik, melakukan perhitungan, dan menyadari “Tunggu, saya tidak mau melakukan apa yang orang lain lakukan. Mungkin kamu tidak benar karena semua orang melakukannya, nah hal itu tidak mudah,” lanjut Kristy Shen.

Sayangnya, Business Insider tidak merinci berapa properti yang dimiliki oleh pasangan Kristy Shen dan Bryce Leung. Tetapi, pastinya sih ada beberapa hunian yang dibeli pasangan ini sehingga mereka memiliki passive income dalam jumlah besar.

Buktinya mereka bisa menabung hingga USD 1 juta (Rp14,5 miliar). Lantas memutuskan untuk pensiun dini pada usia muda. Pasangan ini pun traveling hingga ke luar negeri. Yakin kamu nggak mau ikutan?

Share
Search
Tag