logo-raywhite-offcanvas

19 Nov 2018

Hunian Masa Kini Dari Pabrik Keju dan Mentega

Hunian Masa Kini Dari Pabrik Keju dan Mentega

Pernah membayangkan tinggal di pabrik? Kayaknya nggak, tapi kamu bakal berubah pikiran kalau melihat hunian ini. Di Australia, sudah banyak alih fungsi bangunan industri menjadi hunian. Salah satunya pabrik keju ini.

Seperti dilansir dari halaman rumah123.com, hunian ini berada di Newstead, negara bagian Victoria, Australia. Jarak kota kecil ini ke Melbourne sekitar 142 kilometer atau dua jam perjalanan mengendarai mobil. Newstead hanya mempunyai penduduk kurang dari 500 orang.

Bangunan ini didirikan pada 1904. Dahulu, pabrik ini menjadi produsen produk makanan seperti mentega dan keju untuk industri dan konsumsi rumahan.

Pada 2010, Greg Hatton dan pasangannya Katie Marx tertarik untuk membelinya. Pasangan ini mempunyai dua putri yang masih balita.

Sebelumnya, pasangan ini tinggal di Melbourne. Hatton merupakan pembuat furnitur, sedangkan Marx adalah pengusaha bunga.

Mereka jatuh cinta pada keindahan dan detil rustic pada bangunan tua ini. Keduanya melihat kalau bangunan ini bisa dialihfungsikan.

Keduanya mengubah bangunan ini menjadi hunian. Ada perpaduan modern dan detil jadul. Keduanya saling berseberangan dalam bangunan unik ini.

Hatton dan Marx mempertahankan banyak detil pada bangunan ini. Beberapa di antaranya dialihfungsikan, salah satunya tangki penyimpanan diubah menjadi kolam renang.

Bangunan ini menjadi lebih keren kan? Jangan heran kalau Hatton dan Marx sering mendapatkan tawaran kalau rumah mereka dijadikan tempat menikah, acara, konser, dan pemotretan. Pasangan ini membatasi jumlah acara pernikahan hanya 12 kali dalam setahun.

Share
Search
Tag