logo-raywhite-offcanvas

09 Dec 2018

Lagi-Lagi Kantor Google Bikin Takjub

Lagi-Lagi Kantor Google Bikin Takjub

Biro arsitektur Amerika Serikat, ZGF Architects mengubah hanggar pesawat menjadi kantor perusahaan teknologi Google. Kantor ini bertipe open space.

Kantor ini bernama Google Spruce Goose. Lokasinya di Playa Vista, dekat bandara Los Angeles, California, Amerika Serikat. Hanggar ini dibangun pada 1943 oleh Howard Hughes, seorang pengusaha ternama, produser film, dan pilot.

Hanggar ini memiliki panjang 229 meter. Fasilitas ini dibangun untuk pesawat Hercules H-4. Jangan heran kalau hanggar ini memang luas dan kemudian disebut Spruce Goose.

Pada 1990, hanggar diubah menjadi lokasi syuting film. Pada 2016, Google memulai menyewa fasilitas ini. Google juga menyewa ZGF Architects untuk mengubah interior ruangan menjadi kantor.

Seperti dilansir dari halaman properti rumah123, ZGF Architects mendesain bangunan baru dalam hanggar ini. Struktur kayu juga diperkuat, jendela kaca dan plafon kaca (skylight) juga ditambahkan sehingga hanggar menjadi lebih terang. Hanggar ini pun berubah menjadi kantor yang keren.

Bangunan seluas 41.806 meter persegi ini menjadi kantor, ruang konferensi, kedai kopi, pusat kebugaran, dan ruang pertemuan yang memuat 250 orang.

ZGF Architects membuat perabot secara pesanan, pajangan warna warni, dan juga menaruh tanaman. Tema penerbangan juga dimasukkan ke dalam ruang telepon dan ruang pertemuan.

Google memang memiliki kantor yang tidak biasa. Konsep kantor ala Google pun banyak ditiru oleh sederetan perusahaan.

Hmm, asyik juga ya kalau memiliki kantor seperti ini, apalagi buat milenial. Kalau kantor kamu belum seperti ini, bilang dong sama bos kamu.

Share
Search
Tag