logo-raywhite-offcanvas

16 Jun 2018

Ingin Hunian Minimalis ala Skandinavia?

Ingin Hunian Minimalis ala Skandinavia?

Rumah tiga lantai ini memiliki luas 279 meter persegi. Bagian luar rumah dicat dengan warna putih dan sisanya dibiarkan seperti tanpa tersentuh.

Hunian ini dibangun pada 1908. Pemiliknya adalah seorang professional di bidang desain industri pada perusahaan teknologi.

Rumah ini berada di San Francisco, Amerika Serikat. Hunian ini memiliki desain arsitektur Victoria yang tren pada abad lalu.

Lantai pertama berisi ruang duduk, dapur, dan ruang makan. Dapur dan ruang makan berada di bagian belakang rumah. Ada jendela lebar dengan pemandangan kota.

Pada lantai kedua berisi ruang tidur utama, ruang tidur, dan kantor. Sementara pada bagian atas merupakan ruang duduk dan kantor.

Rumah ini juga memiliki bagian basement yang berisi garasi dan tambahan ruang duduk. Bagian ini tersambung dengan teras dan taman di belakang rumah.

Seperti dilansir dari halaman rumah123.com, biro arsitek Edmonds + Lee mendesain ulang hunian ini. Edmonds + Lee merupakan firma yang didirikan oleh Robert Edmonds dan Vivian Lee. Sebelumnya, mereka bertemu saat belajar arsitektur di Columbia University, New York, Amerika Serikat.

Edmonds + Lee mengaplikasikan desain Skandinavia kontemporer. Bahkan, mereka mengimpor furnitur dari Denmark untuk mengisi rumah ini.

Hasilnya rumah ini memang berdesain minimalis ala Skandinavia. Tidak banyak barang dalam rumah ini, apalagi pernak pernik.

By the way, kamu terpikir untuk memiliki hunian seperti ini? Desain minimalis ala Skandinavia? Keren, modern, simpel, nggak banyak barang.

Share
Search