logo-raywhite-offcanvas

22 Sep 2018

Cat Ulang Hunianmu Sekarang, Biar Makin Kece!

Cat Ulang Hunianmu Sekarang, Biar Makin Kece!

Rumah tampak kusam atau membosankan? Gak perlu bete atua malah pindah rumah. Kenapa gak mengecat ulangnya aja.  Berikut ini 10 hal agar kamu sukses mengecet ulang rumah seperti dilansir dari halaman123.com:

Ke-1, selama proses pengecatan rangka jendela, coba kamu tutupi bagian kaca dan dinding menggunakan selotip (masking tape). Sabar ya, pasalnya langkah ini butuh waktu yang lumayan lama.

 

Ke-2. untuk efisiensi, gunakan kuas kecil yang dapat menjangkau sudut-sudut kerangka jendela. Kalau saat proses pengecatan ada percikan cat yang mengenai kaca jendela, kamu diamkan saja sampai mengering. Setelah kering, bersihkan dengan kikir atau pernis.

 

Ke-3, agar mudah dihilangkan dan tidak meninggalkan bekas, segera hapus bekas cat yang berceceran, ga lebih dari satu hari.

 

Ke-4, untuk mengecet dinding, tutup stop kontak, kusen jendela, pintu, dan lain-lainnya yang kamu ga ingin terkena ceceran cat. Ketika menutupnya pastikan kamu membuatnya lurus dan rapi, sehingga tepian cat juga rapi.

 

Ke-5, tutupi juga furnitur dengan plastik atau kalau perlu menggesernya sementara ke ruang yang lain.

 

Ke-6, bersihkan dinding sebelum dicat dari debu atau sarang laba-labag agar hasil akhir pengecatan halus dan mulus.

 

Ke-7, untuk dinding yang pernah dicat biasanya ga perlu cat primer. Buka kaleng cat, aduk cat dengan pengaduk, tuang ke wadah rol cat berbusa. Gunakan kuas berukuran sedang untuk mengecat 10 cm bagian luar dinding hingga ke bagian tepi pita penutup. Bagian sisanya tetap gunakan rol cat busa untuk mengecatnya.

 

Ke-8, untuk hasil akhir yang mulus, jangan terlalu menekan kuas atau rol cat busa. Biarkan lapisan pertama kering, setelah itu ulang lagi kalau kamu ingin lebih tebal. Kalau kamu ingin tampilan dinding lebih dramatis, ulang pengecatan sampai tiga kali.

 

Ke-9, ketika cat sudah mulai mengering, lepaskan masking tape atau selotip secara perlahan-lahan. Jangan menunggu sampai cat kering baru melepaskannya karena bisa saja saat kamu menarik penutupnya, cat akan mengelupas.

 

Ke-10, kalau telanjur terjadi cat yang mengelupas, kamu bisa menyempurnakannya dengan kuas kecil di bagian yang mengelupas itu.

Share
Search