Buat kamu yang sedang memulai usaha rintisan (start up), tidak ada salahnya membuat kantor di rumah. Kamu bisa menghemat pengeluaran dan bisa mengendalikan perusahaan.
Jika kamu memiliki lahan cukup luas di rumah, kantor bisa bersebelahan dengan rumah. Seperti halnya dengan klien Matt Fajkus Architecture.
Seperti dilansir dari halaman rumah123.com, biro arsitek asal Amerika Serikat ini menambahkan bangunan kantor untuk rumah bergaya mid century. Rumah ini berada di Austin, Texas, Amerikat Serikat.
Rumah kantor ini memiliki luas 93 meter persegi. Kantor ini dirancang untuk maksimal lima orang karyawan. Sang pemilik rumah bekerja di industri keuangan.
Sejumlah ruangan tersedia dalam rumah kantor ini seperti dua ruangan kerja, ruang konferensi, studio, kamar mandi, dan ruang penyimpanan.
Matt Fajkus Architecture menyelaraskan bangunan kantor dengan rumah yng dibangun pada 1966 ini. Arsitek menggunakan kayu, stuko, dan kaca. Stuko merupakan material campuran dari air, pasir, dan tumbukan batu.
Sementara rumah menggunakan material kayu dan batu. Rumah ini terletak di atas bukit dan menghadap ke sungai kecil.
“Tambahan rumah kantor ini tidak hanya berupa penambahan dari rumah yang sudah ada dan mengimbanginya, tetapi juga menciptakan ruang dan beranda baru yang menghadap langsung ke sungai kecil dan lanskap bagus di depannya,” ujar Matt Fajkus Architecture kepada situs arsitektur dan desain Dezeen.
Sejumlah ruangan dalam rumah kantor ini memiliki jendela berukuran besar. Hal ini membuat ruangan tidak perlu lampu saat siang hari.
Desain interior ruangan menggunakan gaya kontemporer. Ruangan mengaplikasikan cat putih, sementara lantai memakai beton.
Wah, kantor di rumah bisa didesain menjadi keren seperti ini kan? Kalau kantornya seperti ini, pasti karyawan kamu juga betah bekerja kan?
Share